Luhut Harap Aktivitas Ekonomi Dibuka pada September Asalkan

Suara.com - Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan pemerintah akan menggencarkan vaksinasi untuk masyarakat pada Agustus 2021 agar mencapai target 70 juta orang. Apabila tercapai, Luhut berharap aktivitas ekonomi akan kembali berjalan pada September 2021.

Luhut mengatakan pemerintah akan meningkatkan jumlah vaksinasi per harinya sebanyak 1.25 juta orang pada Agustus 2021. Adapun total penyediaan hingga September ialah sebanyak 258 juta vaksin.

"Vaksinasi kita bulan ini berharap akan bisa 60 sampai 70 juta kita akan vaksin Agustus dan kita harap juga September demikian," kata Luhut dalam konferensi pers yang disiarkan melalui kanal YouTube Kemenko Marves, Senin (2/8/2021) malam.

Apabila pemerintah berhasil memenuhi target tersebut, Luhut memperkirakan aktivitas ekonomi pun bakal dilonggarkan pada September mendatang. Dengan catatan, program vaksinasi yang masif itu disertai juga dengan implementasi testing, tracing dan treatment.

Baca Juga: IPB: Belum Ada Bukti Hewan Positif COVID-19 Tularkan Virus Corona ke Manusia

"Presiden memerintahkan kami untuk melakukan langkah-langkah ini dengan sebaik-baiknya dan sedetail-detailnya dan penerapan strategi 3M dan 3T agar September bisa mulai dilakukan pembukaan secara bertahap," ujarnya.

Harapan Luhut tersebut juga dapat terwujud kalau ada perubahan akan penyebaran Covid-19 yang lebih baik setiap minggunya. Apabila berjalan dengan baik, bukan tidak mungkin pemerintah akan pelan-pelan membuka sektor lainnya.

"Kita berharap nanti kita bergantung lihat pekerjaan mingguan, mungkin secara bertahap ada juga nanti yang nanti mulai sudah kita buka."

0 Response to "Luhut Harap Aktivitas Ekonomi Dibuka pada September Asalkan"

Post a Comment